Kendari – Bupati Buton Tengah (Buteng), Dr. H. Azhari, S.S.T.P., M.Si., melakukan pertemuan empat mata dengan Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) di ruang kerja Gubernur, Kamis (22/1/2026).
Diskusi yang berlangsung hampir dua jam tersebut mengupas tuntas rencana strategis pembangunan di Buton Tengah.
Azhari mengungkapkan, silaturahmi ini merupakan ruang bagi dirinya untuk memaparkan berbagai perencanaan wilayah, mulai dari sektor pendidikan hingga ekonomi kerakyatan.
“Alhamdulillah hari ini saya bersilaturahmi dengan Pak Gubernur Sultra. Saya diterima di ruang kerjanya, berdiskusi cukup lama. Saya menjelaskan tentang apa yang sedang saya rencanakan di Buteng, Pak Gubernur mendengar dan memberikan masukan,” ujar Azhari mengawali ceritanya.
Salah satu poin krusial yang dibahas adalah pengembangan Kampus B USN Buteng, usaha pariwisata, hingga rencana besar menjadikan Buteng sebagai pusat pengembangan lobster.
Bak gayung bersambut, Gubernur menyatakan ketertarikannya untuk meninjau langsung lapangan.
“Pak Gubernur sampaikan kalau beliau mau ke Buteng bulan depan untuk mengamati potensi rencana pengembangan itu. Bahkan rencananya mau naik speed biar bisa kelilingi tiga teluk di Buteng,” ungkap doktor lulusan IPDN ini.
Azhari mengenang, ini adalah kali ketiga dirinya berdiskusi panjang dengan sosok Gubernur, mulai dari masa jabatan beliau sebagai Pangdam hingga kini memimpin Sultra.

Menurutnya, berdiskusi dengan Gubernur menuntut kesiapan data yang matang.
“Beliau ini teman diskusi yang baik, mendengar dan menanggapi, bukan satu arah. Namun, argumen kita harus berbasis data dan logika. Kalau masuk akal, beliau akan mengakui bahwa argumen kita layak diikuti. Intinya, kita harus membawa informasi yang bisa dipertanggungjawabkan, bukan hanya asal Bapak senang (ABS),” tegas Azhari.
Tak hanya bertemu Gubernur, di hari yang sama Azhari juga menemui Ketua DPRD Provinsi Sultra untuk urusan rekomendasi kebijakan bagi Buteng.
Namun, pertemuan tersebut justru membuka peluang kolaborasi yang lebih luas.
“Saya telepon beliau untuk mengantarkan surat, tapi malah diajak bergabung di jamuan makan bersama GM Pertamina. Di sana kami langsung mendiskusikan kepentingan Buteng dengan Pertamina,” tuturnya.
Azhari memberikan apresiasi khusus terhadap sikap terbuka Ketua DPRD Sultra yang tak segan berbagi akses jaringan demi kepentingan daerah.
“Hal yang biasanya orang tutupi agar hanya dia yang bisa mengakses kebijakan, justru dibuka oleh beliau. Itu salah satu sifat baik senior kita ini,” tutup Azhari. (red)


Tinggalkan Balasan