Kendari – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) melakukan perombakan besar-besaran di jajaran pejabat eselon II Pemerintah Provinsi Sultra.

Mutasi ini tertuang dalam Keputusan Gubernur Sulawesi Tenggara Nomor 100.3.3.1/3 Tahun 2026 tertanggal 19 Januari 2026.

Dalam surat keputusan tersebut, sebanyak 18 pejabat struktural mengalami pergeseran posisi, mulai dari Kepala Dinas, Kepala Biro, hingga Direktur Rumah Sakit.

Menariknya, terdapat satu pejabat yang dinyatakan mengundurkan diri dalam lampiran putusan tersebut.

Beberapa nama baru mengisi posisi kepala biro di Sekretariat Daerah (Setda) Sultra.

Haris Ranto kini menjabat sebagai Kepala Biro Administrasi Pimpinan, Mukhtar sebagai Kepala Biro Umum, dan Mahadir Muhammad sebagai Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa.

Selain itu, sektor kesehatan juga mendapat penyegaran. dr. Andi Edy Surahmat resmi menjabat sebagai Kepala Dinas Kesehatan Prov. Sultra.

Sementara itu, dr. H. Sukirman yang sebelumnya memimpin RS Jantung Oputa Yi Koo, kini dipercaya menjabat sebagai Direktur RSUD Bahteramas.

Gubernur juga melakukan rotasi pada sejumlah kepala dinas senior. Muhammad Nur Jaya kini menjabat sebagai Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), bertukar posisi dengan Parinringi yang kini menjabat sebagai Kepala Dinas Sosial.

Pergeseran juga terjadi di kursi asisten. Mujahidin kini menjabat sebagai Asisten Perekonomian dan Pembangunan, sementara Dr. Drs. Rony Yakob menjabat sebagai Asisten Administrasi Umum.

Dalam daftar lampiran tersebut, terdapat catatan khusus pada nomor urut 14. La Haruna, SP., M.Si, yang sebelumnya menjabat sebagai Asisten Administrasi Umum Setda Sultra, dinyatakan mengundurkan diri dari jabatannya.

Berikut adalah daftar lengkap mutasi pejabat eselon II Pemprov Sultra per 19 Januari 2026:

  1. Haris Ranto: Karo Administrasi Pimpinan

  2. Mukhtar: Karo Umum

  3. Mahadir Muhammad: Karo Pengadaan Barang dan Jasa

  4. Umikun Latifah: Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah

  5. Ardiansyah: Kepala Dinas Kehutanan

  6. dr. Andi Edy Surahmat: Kepala Dinas Kesehatan

  7. dr. H. Sukirman: Direktur RSUD Bahteramas

  8. Dra. Yuni Nurmalawati: Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa

  9. Mujahidin: Asisten Perekonomian dan Pembangunan

  10. Dr. Ir. H. Pahri Yamsul: Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat

  11. Parinringi: Kepala Dinas Sosial

  12. Muhammad Nur Jaya: Kepala DPMPTSP

  13. Dr. Ir. Martin Effendi Patulak: Kadis Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Pertanahan

  14. La Haruna: (Mengundurkan Diri)

  15. Dr. Drs. Rony Yakob: Asisten Administrasi Umum

  16. Dr. Ir. Sukanto: Kadis Perindustrian dan Perdagangan

  17. H. Belli: Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM

  18. Dr. M. Ridwan Badallah: Kepala Dinas Pariwisata

Dalam keputusan tersebut ditegaskan bahwa seluruh pejabat yang dilantik akan menerima tunjangan jabatan struktural sesuai dengan ketentuan eselon masing-masing (Eselon II.a dan II.b). (red)

9 / 100 Skor SEO